WartaPendidikan.co.id, Kota Jambi – Program Studi Ilmu Pertanian Program Doktor Pascasarjana Universitas Jambi (UNJA) menggelar Kuliah Umum bertema “Kebijakan dan Tantangan Sektor Pertanian pada Masa yang Akan Datang” pada Sabtu, (1/11/2025), bertempat di Graha Kemas Mohamad Saleh Lantai 4, Gedung Pascasarjana Kampus UNJA Telanaipura.

Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur Pascasarjana UNJA, Prof. Dr. Dra. Muazza, M.Si., Ketua Program Studi Ilmu Pertanian Program Doktor Pascasarjana UNJA, Prof. Dr. Ir. Zulkifli Alamsyah, M.Sc., Sekretaris Koordinator Program Studi Doktor Ilmu Pertanian UNJA, Dr. Yatno, S.Pt., M.Si., mahasiswa program doktor, dosen, serta civitas akademika Pascasarjana UNJA.

Acara dibuka resmi oleh Direktur Pascasarjana UNJA, Prof. Dr. Dra. Muazza, M.Si., menyampaikan bahwa tema kuliah umum ini sangat relevan dengan kondisi pertanian saat ini yang menjadi sektor penting bagi peningkatan pendapatan masyarakat, khususnya di pedesaan.

“Bahwa sektor pertanian tengah menghadapi berbagai tantangan, mulai dari keterbatasan lahan, perubahan iklim, hingga tekanan global yang memerlukan solusi berbasis inovasi dan penelitian.Melalui kuliah umum ini, kita mendapatkan kesempatan berharga untuk memperluas wawasan dan pengetahuan guna melahirkan strategi serta kebijakan yang mampu menjawab tantangan pertanian di masa depan,” ujar Prof. Muazza. .

Ketua Program Studi Ilmu Pertanian Program Doktor Pascasarjana UNJA, Prof. Dr. Ir. Zulkifli Alamsyah, M.Sc., menyampaikan bahwa program studi ini mulai beroperasi pada tahun 2019 dengan jumlah mahasiswa awal sebanyak tiga orang.

“Kini telah berkembang menjadi 28 mahasiswa aktif. Ia menjelaskan bahwa program doktor berbasis riset ini menekankan pentingnya kebaruan hasil penelitian dan publikasi ilmiah bereputasi. Melalui acara ini seperti ini, mahasiswa diharapkan dapat memperluas wawasan dan memperkuat kemampuan penelitian, sejalan dengan tujuan Program Doktor Ilmu Pertanian untuk menghasilkan karya ilmiah yang kreatif, orisinal, dan teruji,” ujar Prof. Zulkifli.

Baca juga :  Mahasiswa Arsitektur President University Banyak Dilirik Dunia Kerja Sebelum Lulus

Kegiatan ini menghadirkan narasumber Prof. Dr. Ir. Bayu Krisnamurty, M.S. dengan materi berjudul “Mencari Penelitian untuk Kebijakan yang Menjawab Tantangan Pembangunan Pertanian Indonesia Masa Depan”. Narasumber hadir dan menyampaikan materinya secara daring melalui platform Zoom Meeting, sehingga kegiatan tetap berlangsung secara interaktif dan informatif.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi dari para narasumber yang membahas berbagai isu terkini di bidang pertanian. Kegiatan ditutup dengan diskusi interaktif, sesi tanya jawab, serta diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai penutup dan simbol kebersamaan seluruh peserta dan narasumber.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih komprehensif mengenai arah kebijakan dan tantangan sektor pertanian di masa yang akan datang. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momentum bagi Pascasarjana UNJA untuk memperkuat peran akademik dalam menghasilkan gagasan dan solusi strategis bagi pembangunan pertanian yang berkelanjutan di Indonesia. (*)